Terpopuler 24 Jam Terakhir
1
Zaki Ubaidillah Mengawali Kiprah Apik Tunggal Putra Indonesia
Olahraga
14 jam yang lalu
Zaki Ubaidillah Mengawali Kiprah Apik Tunggal Putra Indonesia
2
Takraw Sumbang Emas ke-79 Indonesia di AUG 2024
Olahraga
14 jam yang lalu
Takraw Sumbang Emas ke-79 Indonesia di AUG 2024
3
Rakernas KONI Diharapkan Jadi Momentum Perbaikan dan Revitalisasi Keolahragaan
Olahraga
13 jam yang lalu
Rakernas KONI Diharapkan Jadi Momentum Perbaikan dan Revitalisasi Keolahragaan
4
Shandy Tirani Mahesi Buka Perjuangan Tunggal Putri Indonesia
Olahraga
14 jam yang lalu
Shandy Tirani Mahesi Buka Perjuangan Tunggal Putri Indonesia
5
Ozzy Sulaiman Sudiro Bicara Soal Tanah Daan Mogot KM 14
Umum
6 jam yang lalu
Ozzy Sulaiman Sudiro Bicara Soal Tanah Daan Mogot KM 14
6
Inas Hafizhah Rilis Lagu "1/4 Abad", Sasar Kalangan Muda Indonesia
Umum
6 jam yang lalu
Inas Hafizhah Rilis Lagu 1/4 Abad, Sasar Kalangan Muda Indonesia
Home  /  Berita  /  Olahraga

Kontingen Indonesia Bidik Juara Umum di ASEAN University Games 2024

Kontingen Indonesia Bidik Juara Umum di ASEAN University Games 2024
Acara pembukaan 21th ASEAN University Games 2024. (Foto: Kontingen Indonesia)
Selasa, 25 Juni 2024 22:24 WIB
Penulis: Azhari Nasution

JAKARTA - Kontingen Indonesia membidik gelar juara umum pada penyelenggaraan 21th ASEAN University Games 2024 yang berlangsung di Surabaya-Malang, Jawa Timur, 25 Juni hingga 6 Juli 2024.

Ketua Kontingen Indonesia Del Asri optimistis Merah Putih dapat meraih target tersebut. Ia memastikan timnya dalam kondisi siap untuk menyandang kesuksesan di hadapan pendukung tuan rumah.

“Alhamdulillah kondisi kontingen aman dan terkendali dan siap bertanding untuk membanggakan Indonesia. Insya Allah kita dapat meraih gelar juara umum di AUG 2024,” ujar Del Asri, Selasa (25/06/24).

Kontingen Indonesia yang dipimpin langsung Del Asri berkekuatan 392 atlet dan 91 official. Merah Putih akan turun di 247 nomor pertandingan dari 18 cabang olahraga, yaitu panahan, atletik, bulutangkis, bola basket, mind sport (catur dan bridge), futsal, bola tangan, judo, karate, pencak silat, pentaque, sepak takraw, panjat tebing, renang, taekwondo, tenis, wushu, serta voli (indoor dan pantai).

Del Asri menjelaskan atlet yang membela Indonesia berasal dari 140 perguruan tinggi negeri di Tanah Air, di antaranya Universitas Negeri Jakarta, Universitas Negeri Surabaya, dan Perbanas.

Pada AUG edisi sebelumnya di Ratchatani Thailand, Indonesia menempati posisi tiga klasemen akhir dengan raihan 43 emas,39 perak, 37 perunggu. Pemimpin klasemen ditempati Thailand dan disusul Malaysia.

“Kami confident bisa mendapatkan hasil lebih baik. Delegasi Indonesia juga diisi beberapa atlet Tim Nasional, salah satunya renang yang selepas training camp di Amerika Serikat akan tampil di AUG 2024. Ada juga beberapa cabor lain, seperti wushu dan bulutangkis serta cabor lainnya yang kami proyeksikan medali,” ujar Del Asri.

Kontingen Indonesia untuk AUG resmi dikukuhkan dan dilepas oleh Staf Ahli Menteri Bidang Manajemen dan Talenta Kemendikbud Ristek Tatang Muttaqin sebelum acara pembukaan AUG di Auditorium Fakultas Ilmu Keolahragaan Unesa, Surabaya, tadi sore.

“AUG harus menjadi momentum untuk menujukkan kepada dunia bahwa kita unggul tak hanya di olahraga, tapi juga budaya. Selamat bertanding berikan kebanggaan untuk Indonesia,” kata Tatang.

AUG 2024 dibuka di International Basketball Arena Unesa, malam ini. Opening ceremony dibuka oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo dan dihadiri Ditjen Diktiristek Kemendikbudristek, Pengurus Pusat Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (PP Bapomi), dan pihak terkait lainnya.

Pada opening ceremony, atlet wushu Seraf Naro Siregar tampil sebagai pembawa bendera Merah Putih Kontingen Indonesia. “Tentu bangga dapat menjadi pembawa bendera di AUG 2024 dan semoga kami dapat memberikan prestasi terbaik untuk Indonesia,” ujar Seraf, peraih perunggu di Asian Games 2022 Hangzhou. ***

wwwwww